Ngeri, VIDIO Laka Maut Di Depan SMAN 2 Kupang, 1 Orang Tewas Di TKP
Kecelakaan maut terjadi di dekat Kantor Wali Kota Kupang atau SMA Negeri 2 Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), Kamis (18/1/2024) sekitar pukul 11.30 Wita. Korban tewas bernama Fijem Nomleni (29), pengendara motor Honda Scoopy.
Kerasnya tabrakan juga mengakibatkan pengendara Yamaha Mio J bernomor polisi DH 3718 HN bernama Martinus Nara Dilla (18) luka parah.
LIHAT VIDIO TKP KLIK >>>DISINI
"Penyebabnya diduga karena pengendara sepeda motor Mio melawan arah hingga terjadinya tabrakan," ungkap Kasat Lantas Polresta Kupang Kota Kompol Imanuel Sachariaz kepada detikBali, Kamis sore.
Imanuel menuturkan kejadian itu berawal saat motor Scoopy yang dikendarai Fijem melaju dari arah samping kantor Wali Kota Kupang menuju ke SMAN 2 Kota Kupang.
Tiba di tempat kejadian perkara (TKP), Mio J yang dikendarai Martinus melawan arah muncul secara tiba-tiba. Lantaran jaraknya yang sangat dekat dengan motor Fijem, tabrakan tak terhindarkan.
LIHAT VIDIO TKP KLIK >>>DISINI
Akibatnya, Fijem dan Martinus langsung jatuh dan terpental. Nahas, Fijem tewas di TKP. Sedangkan, Martinus tak sadarkan diri. Dia mengalami luka robek di kepala bagian belakang, lecet di punggung tangan kanan, dan jari manis tangan kanan.
"Saat ini, Martinus sedang dirawat di RSUD SK Lerik Kota Kupang karena tidak sadarkan diri akibat benturan keras," tutur Imanuel.
Polisi sudah melakukan olah TKP dan mengamankan barang bukti berupa dua sepeda motor itu di kantor Satlantas Polresta Kupang Kota.
"Kami juga masih mencari saksi di TKP karena korban yang dirawat belum bisa diambil keterangan," tandas Imanuel.
Baca artikel detikbali, "Tabrakan Maut 2 Motor gegara Lawan Arah di Kupang, 1 Orang Tewas" selengkapnya. Sumber: detik.com
LIHAT VIDIO TKP KLIK >>>DISINI